Pengertian Pemasaran Jasa




            Pemasaran merupakan suatu kegiatan yang menawarkan atau kegiatan tukar-menukar diantara dua pihak atau lebih dengan tujuan untuk memuaskan keinginan dan kebutuhan pelakunya. Dengan melihat pentingnya pemasaran jasa dalam kehidupan sehari-hari, terlebih dahulu harus dipahami pengertian jasa tersebut.
Definisi jasa menurut menurut para ahli adalah sebagai berikut:
Menurut Philip Kotler (2000:126)
“Jasa adalah setiap kegiatan atau manfaat yang ditawarkan oleh suatu pihak lain  dan pada dasarnya tidak berwujud serta tidak menghasilkan kepemilikan sesuatu. Proses produksinya mungkin dan tidak mungkin juga tidak dikaitkan dengan suatu produk fisik.”

Menurut Fandy Tjiptono (2000:10)
“Jasa adalah intangible seperti kenyamanan, hiburan, kecepatan, kesenangan, dan kesehatan. Dan perishable (jasa tidak mungkin disimpan selagi persediaan yang siap dijual atau dikonsumsi pada saat diperlukan). Jasa diciptakan dan dikonsumsi secara simultan.”

Menurut William J. Stanton (2004:243)
Yang dikutip oleh Buchari Alma, dalam bukunya Manajemen dan Pemasaran Jasa.
“Jasa adalah sesuatu  yang dapat diidentifikasikan secara terpisah, tidak berwujud, ditawarkan untuk memenuhi kebutuhan. Jasa dapat dihasilkan dengan menggunakan benda-benda berwujud atau tidak.”

Menurut Rambat Lupiyoadi (2001:5)
“Jasa merupakan suatau aktivitas ekonomi yang hasilnya tidak merupakan produk dalam bentuk fisik atau konstruksi, yang biasanya dikonsumsi pada saat yang sama dengan waktu yang dihasilkan dan memberikan nilai tambah atau masalah yang dihadapi oleh konsumen.”

Menurut Dzaslim Saladin, S.E (2003:71)
“Jasa adalah kegiatan atau manfaat yang dapat ditawarkan oleh satu pihak kepada pihak lain yang pada dasarnya tidak berwujud dan tidak menghasilkan kepemilikan apapun”
Dari semua definisi diatas, maka dapat disimpulan bahwa jasa merupakan suatu aktivitas tidak berwujud, tidak mengakibatkan kepemilikan dan dapat menciptakan kepuasan. Selain itu dalam memproduksinya jasa bisa dikaitkan atau tidak dikaitkan dengan produk fisik, jasa juga diciptakan dan dikonsumsi secara simultan.

No comments

Powered by Blogger.