Tujuan Manajemen Sumber Daya Manusia


manajemen sumber daya manusia adalah :
“The purpose of human resources management is to improve the productive contribution of the people to the organization in ways that are strategically, ethically, and socially responsible”.



       Ada 4 tujuan umum Manajemen Sumber Daya Manusia :
1.      Societal Objective



Ditujukan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat yang ada disekeliling organisasi dengan meminimalisir dampak-dampak negatif yang ada terhadap organisasi. Pemenuhan tujuan ini harus dilakukan secara etis dan dapat dipertanggungjawabkan secara sosial. Salah satu cara ialah dengan penggunaan sumber daya yang dimiliki organisasi untuk keperluan masyarakat juga, dan bukan hanya untuk keperluan organisasi saja.



2.    Organizational Objective



Yaitu menyadari bahwa manajemen sumber daya manusia itu ada untuk memberikan kontribusi terhadap keefektifan organisasi. Manajemen sumber daya manusia adalah salah satu alat atau sarana untuk menolong organisasi untuk mencapai tujuan utamanya. Kepentingan organisasi secara keseluruhan diperhatikan dalam Organizational Objective ini.



3.    Functional  Objective



Yaitu memelihara kontribusi departemen sumber daya manusia pada tingkat yang sesuai dengan kebutuhan organisasi.



4.    Personal Objective

      Masing-masing individu dalam organisasi juga mempunyai tujuan pribadi yang harus    dicapai, departemen sumber daya manusia membantu karyawan dalam mencapai tujuan personalnya. Dipenuhi atau tidaknya tujuan pribadi ini mempengaruhi kontribusi individu terhadap organisasi. Personal Objective harus tercapai jika perusahaan ingin mempertahankan karyawannya.

No comments

Powered by Blogger.