Kebijaksanaan Promosi Jabatan



Kebijaksanaan Promosi Jabatan
            Ada dua hal yang berhubungan dengan kebijaksanaan dalam promosi, yaitu :
a.   Promosi dari dalam : adalah promosi untuk mengisi lowongan jabatan dimana    pegawai yang dibutuhkan untuk mengisi jabatan tersebut berasal dari dalam perusahaan. Kebijaksanaan promosi jabatan dari dalam dapat mengurangi resiko dalam penyeleksian pegawai dan membutuhkan waktu yang lebih sedikit untuk memahami perilaku pegawai.
b.   Promosi yang dilakukan dari luar : adalah dengan mendapatkan calon pegawai baru dari perusahaan lain untuk mengisi jabatan yang kosong pada perusahaan tersebut. Salah satu penyebab promosi dari luar adalah karena tidak tersedianya tenaga kerja yang memenuhi kriteria sesuai standar dan persyaratan pada suatu jabatan. Disamping itu dengan adanya promosi dari luar, perusahaan mengharapkan timbulnya ide-ide baru dan metode-metode kerja yang memupuk suasana aktif dan dinamis.

No comments

Powered by Blogger.