Langkah-langkah Pengendalian Biaya Pemasaran



   Langkah-langkah Pengendalian Biaya Pemasaran
Wilson dan Campbell (1996,8) memberikan rerangka dasar pengendalian secara umum sebagai berikut :
“1.  Penetapan Standar
2.      Pengukuran Pelaksanaan
3.      Evaluasi Penyimpangan
4.      Rekomendasi Perbaikan
5.      Follow Up”

Berdasarkan rerangka dasar pengendalian tersebut diatas, maka langkah-langkah dalam pengendalian biaya pemasaran yang dikemukakan oleh Supriyono (1992,201), adalah sebagai berikut :
1.      Menyusun anggaran biaya pemasaran sebagai standar perbandingan. Dalam menyusun anggaran biaya pemasaran, biaya-biaya didistribusikan secara fungsional. Selain itu juga, dalam menyusun anggaran biaya pemasaran perlu memperhatikan besarnya anggaran penjualan yang diharapkan akan dicapai oleh perusahaan;
2.      Mengumpulkan dan mencatat biaya-biaya pemasaran yang sebenarnya terjadi dan membandingkannya dengan anggaran biaya pemasaran yang telah ditetapkan sebagai standar perbandingan;
3.      Mencari dan mengevaluasi sebab-sebab terjadinya penyimpangan atau perbedaan antara biaya pemasaran yang sebenarnya dengan biaya pemasaran yang dianggarkan (dalam rupiah maupun dalam persentase)
4.      Memberikan rekomendasi-rekomendasi untuk memperbaiki penyimpangan-penyimpangan yang terjadi
5.      Menindaklanjuti dengan senantiasa berrkomunikasi dengan pihak-pihak terkait.

No comments

Powered by Blogger.