Klasifikasi Jasa



Klasifikasi Jasa
            Jasa dapat dikelompokan menjadi dua kelompok utama, sebagaimana diuraikan oleh beberapa ahli diantaranya:
Menurut Fitzsimmuns dan Sulliva yang dikutip oleh Fandy Tjiptono (2000:14), sebagai berikut:
1). For consumer (facilitating service)
Yaitu jasa yang dimanfaatkan sebagai sarana atau media untuk mencapai tujuan    tertentu.
2). To consumer (human service)
    Yaitu jasa yang dapat ditujukan kepada konsumen.
Menurut Djaslim Saladin (2000:111), jasa dapat diklasifikasikan sebagai berikut:
1). Jasa berpangkal pada manusia dan jasa berpangkal pada peralatan.
2). Perlu tidaknya kehadiran pelanggan dan pelaksanaan jasa.
3).Motivasi pembeli, apakah itu memenuhi kebutuhan perorangan atau     kebutuhan  bisnis.
4). Dari segi motivasi pemberi jasa serta bentuk pemberi jasa.
Sedangkan menurut Griffin yang dikutif oleh Rambat Lupiyoadi (2001:6), ada dua cara pengklasifikasian jasa, yaitu:
1). Jasa didasarkan atas tingkat kontak konsumen dengan pemberi jasa sebagai  bagian dari sistem saat jasa tersebut dihasilkan.
2). Berdasarkan kesamaannya dengan operasi manufaktur

No comments

Powered by Blogger.